Selenggarakan Upacara Peringatan Hari Ibu ke-94, Ketua KASN Mengajak Publik untuk Apresiasi Peran Ibu

Berita
22 Dec 2022 - 09:21
Share

Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) menyelenggarakan upacara peringatan hari ibu ke-94, Kamis (22/12/2022). Upacara ini membuka puncak perayaan hari Ibu di KASN yang mengusung tema "Perempuan Benteng Ketahanan Keluarga, Pencetak Generasi Penerus Berkualitas." Seluruh pegawai KASN mengikuti upacara secara luring dan daring. 

Dalam upacara kali ini, Ketua KASN, Prof. Agus Pramusinto, mengatakan diciptakannya peringatan hari ibu secara nasional setiap tanggal 22 Desember adalah untuk mengapresiasi peran ibu di berbagai sisi. 

"Peringatan ini diciptakan secara nasional tujuannya adalah untuk menggaungkan dan mengapresiasi peran ibu, baik di keluarga, di masyarakat, maupun di sektor pemerintah," jelasnya. 

Ketua KASN kemudian mengajak segenap pegawai KASN untuk memperingati hari ibu dengan semarak. Inspirasi yang dilahirkan dari para ibu diharapkan dapat mendorong terwujudnya pelayanan masyarakat secara baik-baiknya. 

Setelah upacara, dilanjutkan dengan kegiatan webinar yang merupakan kolaborasi antara KASN dan Paguyuban Istri KASN. (NQA/HumasKASN)