KASN Dorong Kabupaten Samosir untuk Tingkatkan Penerapan Sistem Merit

Berita
27 Oct 2022 - 10:57
Share

Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) mengadakan asistensi dan klarifikasi penerapan sistem merit dengan Pemeritah Kabupaten Samosir, Selasa (27/10/2022 ). Menurut Asisten KASN Pengawasan Bidang Penerapan Sistem Merit Wilayah 2, Agus Sudiyanto, kegiatan ini dilakukan untuk memotivasi Pemkab Samosir untuk terus berkembang dalam mengimplementasikan sistem merit.

Dari hasil verifikasi sementara, masih dibutuhkan tambahan nilai untuk mencapai kategori baik. Oleh karena itu, Agus mendorong Samosir supaya menyempurnakan aspek dan subaspek penilaian sistem merit yang belum terisi. 

“Tujuan kami untuk memotivasi agar tetap bersemangat. Tentunya kami selalu bersedia untuk memberikan contoh-contoh dan lain sebagainya dari setiap subaspek yang harus dipenuhi, dari rekomendasi yang kami berikan,” jelas Agus.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Samosir, Rohani Bakara, berkomitmen memperbaiki penerapan sistem merit di instansinya sesuai dengan masukan KASN. 

“Dengan arahan-arahan bimbingan yang sudah kami terima bersama di sini, akan kami perbaiki penerapan sistem merit di instansi kami,” ujar Rohani. (im/nqa)